Kabar Pemalang - Selasa (2/1/2018) kami menyambangi Gandulan Culinary Center (GCC) Pemalang. Cukup lama kami tidak mengikuti perkembangan terkini dari tempat yang dideklarasikan sebagai pusat kuliner Pemalang ini. Terhitung terakhir kami ke sini sekitar bulan Juli 2017 atau lebih dari lima bulan lamanya. 

Dari pantauan kami di lapangan kondisinya sangat sepi untuk sekelas pusat kuliner. Bayangkankan saja dari 46 kios yang ada di sini, hanya segelintir atau tidak lebih dari sepuluh yang saat itu buka. Pengunjungpun bisa dihitung jari, tidak lebih dari sepuluh orang. Hal inilah yang mendorong kami untuk melemparkan pertanyaan melalui media sosial kami kepada netizen. 

Pertama, kami melemparnya melalui akun instagram Kabar Pemalang. Postingan kami tersebut langsung mendapat perhatian dari netizen. Jumlah komentar hingga hari ini, Selasa (9/1/2018) sudah mencapai lebih dari 400 komentar. Dilihat lebih dari 37.000 pengguna, dan mendapatkan like sebesar 2,905 like serta disave sebanyak 19 kali. 

Lain lagi dengan postingan kami di Fan Page Kabar Pemalang. Di sana, mendapat perhatian sekitar 57,918 netizen, 392 like, 223 komentar dan 29 share. 

Betapa antusiasnya netizen memberikan perhatiannya untuk GCC Pemalang ini. Nah, dari sana dapat kami rangkum beberapa sebab mengapa GCC Pemalang menjadi sepi. Berikut daftar penyebabnya versi netizen:

1. Harga Mahal
Banyak sekali netizen yang memberikan alesan ini. Harga makanan di sini oleh netizen dinilai mahal. Sebenarnya tidak semua, hanya beberapa oknum saja yang mematok tarif mahal. Sayangnya, penilaian ini seperti bola liar di jagad maya sehingga para penjual tidak mampu menahannya atau meng-counternya.

2. Rasa yang standar
Setelah menyoal tentang harga, netizen kecewa dengan rasa makanan yang disajikan di GCC Pemalang. Netizen merasa bahwa makanan yang dijajakan di GCC Pemalang jauh dari yang mereka harapkan. 

3. Pelayanan Lama
Ini kami rasakan sendiri ketika memesan seporsi bakso di salah satu kios yang masih buka. Untuk mendapatkan semangkuk bakso, kami harus menunggu lebih dari 30 menit. Tentu, ini tidak semuanya demikian, yang lainnya juga masih banyak yang melayani dengan cepat.

4. Menunya Standar
Sebagai tempat pusat kuliner Pemalang bisa dibilang, menu khasnya Pemalang tidak terakomodir semuanya di sini. Menu khas yang dijajakan di sini hanyalah Nasi Grombyang. Artinya dari lebih dari 40 kios menjajakan menu makanan seperti yang banyak kita jumpai di kaki lima di hampir setiap daerah ada. Kuliner seperti Lontong Dekem, Sate Losso, dan aneka kuliner khas Pemalang lainnya tidak bisa kita jumpai di GCC Pemalang ini.

bersambung...