Sabtu (8/4/2017), di Kantor Puspindes diselenggarakan Pelatihan Jurnalisme Warga. Pelatihan ini diikuti oleh sekitar 15 orang yang terdiri dari KPMD IT Kecamatan Taman, KMPD IT Kecamatan Pemalang dan Siswa SMK Islam Nusantara Comal. Pelatihan yang diselenggarakan pada siang hari ini dipandu perwakilan Relawan TIK Pemalang, Massol.

Suasana pelatihan | Sumber Desa Kedungbanjar
Adapun tujuan diselenggarakannya pelatihan ini adalah untuk menyiapkan tenaga IT desa yang nantinya ditugaskan sebagai admin website desa. Selain itu, peserta yang mengikuti pelatihan dapat berperan serta dalam pengkayaan konten lokal Pemalang di internet.

Pelatihan ini dimulai pukul 14.30 WIB dengan pemaparan tentang Jurnalisme Warga oleh Massol. Setelah itu peserta diajarkan tata cara reportase, mulai dari pengambilan foto hingga pencatatan poin-poin kegiatan dalam catatan kecil. Selanjutnya peserta dipandu cara menulis berita di komputer masing-masing lalu diposting di website. Semua peserta tampak antusias mengikuti langkah demi langkah yang diajarkan kepada mereka tersebut.

Menurut Toto salah seorang KPMD IT dari Desa Sokawangi pelatihan ini sangat bermanfaat. Para peserta yang semula awam dalam membuat berita setidaknya menjadi bisa membuat berita.
“Harapan saya para peserta juga dapat menularkan hasil pelatihan ini ke desa atau lingkungan masing-masing”, ungkap Toto.