Bupati Pemalang tinjau ruang rawat inap |
Gedung baru ini diresmikan bupati pada peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke 50 beberapa waktu lalu. Bupati pun menegaskan harapannya agar gedung yang dibangun dengan uang rakyat dapat dipergunakan sebaik – baiknya dan dapat memberikan pelayanan kepada masyarakat dengan baik pula.
“Kalau dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat dengan rasa ketulusan dan keikhlasan maka akan mendapat amal kebaikan di dunia dan di akhirat, jadi jangan mendapat di dunia saja tapi di akhirat juga dapat.” katanya.
Berkaitan dengan mulai dioperasikannya bangsal baru dengan kapasitas 124 bed, secara terpisah di kantornya, Senin 8 Desember, Direktur RSU Dr M Ashari Pemalang, Dr Sholahudin kepada kabarpemalang.com mengatakan, merupakan yang terbesar untuk ukuran rumah sakit tipe C.
“Jadi dengan dibangunnya bangsal berkapasitas 124 bed Pemalang termasuk terbesar untuk rumah sakit tipe C,” ujarnya seraya menyebut semua diperuntukkan bagi peningkatan pelayanan kepada masyarakat. Pihak Pemkab Pemalang pun tetap bertahan pada tipe C karena jika ditingkatkan ke tipa B tarip pelayanan akan lebhih mahal.
“Padahal kita bermaksud melayani sebaik-baiknya masyarakat tanpa membebani dengan biaya yang lebih mahal sebagaimana bila menjadi tipe B,” pungkasnya.(Ruslan Nolowijoyo).
0 Komentar
Silahkan meninggalkan pesan di bagian komentar. thanks